Lima Juta Unit PlayStation 4 Sudah Dipesan


Produsen elektronik Sony mengatakan, perangkat game Playstation 4, akan laris di pasaran. Mereka memprediksi, PlayStation 4 dapat terjual hingga 5 juta unit pada akhir Maret 2013. Perusahaan menyampaikannya lewat siaran pers di perhelatan Tokyo Game Show, 19 September 2013, waktu setempat.

Adapun konsol game ini baru akan diluncurkan di akhir 2013. Pada November mendatang, produk mulai dipasarkan di Amerika Serikat dan Eropa. Menyusul bulan berikutnya di Asia, yang baru akan terbatas di lima negara, yaitu Hong Kong, Korea Selatan, Taiwan, Singapura, dan Malaysia.

Banyak pihak mempertanyakan target yang ingin dicapai perusahaan asal Jepang itu. Mengingat, seri terdahulu, Playstation 3 baru bisa meraih angka penjualan 5 juta unit berselang setahun setelah diluncurkan.

Sony kini juga tengah menyiapkan aplikasi pendamping Playstation 4 untuk perangkat berbasis Android dan iOS. Aplikasi ini nantinya memudahkan pengguna untuk berbagi skor dan pencapaian, serta berbincang mengenai permainan yang dimainkan lewat perangkat konsol tersebut.

Sony Playstation 4 dibekali 8-core prosesor AMD Jaguar yang didukung oleh RAM 8Gb GDDR. Grafisnya menggunakan teknologi terbaru AMD Radeon. Kapasitas penyimpanannya mencapai 500 Gb, dilengkapi dua port USB 3.0, dan satu port AUX. Koneksinya terdiri dari WiFi, Bluetooth 2.1 +EDR, dan port HDMI.

Perangkat memiliki kamera dengan resolusi 1.280 x 800 piksel dengan pixel capture 60 frame per second. Konsol ini dilengkapi dengan pengontrol nirkabel, DualShock 4. Mono headset, AC power cord, kabel HDMI, dan kabel USB.

Meski belum dibanderol, namun estimasi harga PlayStation 4 diperkirakan U$D 399 atau Rp 4,5 juta. Harga tergantung dari lokasi produk dipasarkan.

0 comments:

Post a Comment